CILILIN, ETERNITYNEWS.co.id –Berdasarkan hasil pra musrenbang (Musyawarah Perencanaan Pembangunan). Yang di selenggarakan di aula kantor kecamatan Cililin ,beberapa waktu lalu.
Berdasarkan hasil kesepakatan serta ketetapan dari Pemerintah Kabupaten Bandung Barat, bahwa. Pada setiap kecamatan hanya mendapat jatah untuk 30 program.
Hal yang sama juga di kecamatan Cililin. Hal itu terungkap pada saat di lakukannya penetapan Musyawarah Perencanaan pembangunan (Musrenbang). Di aula kantor kecamatan Cililin, yang di hadiri oleh Camat Cililin, Opa Mustopa,SH. Dan Ketua Apdesi,para kepala desa serta instansi lainnya.
Di awali dengan menyanyikan lagu Indonesia raya, serta sambutan Camat Cililin, di lanjutkan dengan paparan dari Bapelitbangda KBB. Yang di sampaikan secara virtual, ia menyampaikan, jika usulan skala prioritas dari kecamatan cililin sudah di laksanakan secara ranking. Dan tidak berdasarkan setiap desa, namun ada beberapa hal yang perlu di lakukan perbaikan.
Kesepakatan Musrenbang di tuangkan dalam berita acara yang di tandatangani oleh kepala desa serta BPD.
Dalam Musrenbang kali ini bertemakan Penetapan pengukuhan ekonomi yang inklusif. Melibatkan Usaha Masyarakat (UMKM) dan pedesaan, BUMD, Bumdes ,menampung tenaga kerja setempat.
(Lasmana & Dodi)