CONGGEANG, ETERNITYNEWS.co.id – Ratusan masyarakat dari berbagai kalangan di Kecamatan Conggeang. Mengikuti pelaksanaan suntik vaksin ketiga atau booster di SD Negeri 1 Conggeang, Selasa (1/3/2022).
Kegiatan vaksinasi tersebut di gelar Polsek Conggeang yang merupakan vaksinasi presisi. Yang di laksanakan serentak di lingkungan Polres Sumedang. Untuk itu, sebagai bentuk apresiasi untuk masyarakat yang mau di suntik vaksin. Polsek Conggeang menyediakan 200 minyak goreng kemasan gratis. Selain itu, langkah ini juga sebagai upaya membantu warga dari kondisi langkanya minyak goreng.
“Vaksin booster ini digelar di semua polsek. Dalam rangka percepatan vaksinasi Covid-19,” kata Pamatwil Polres Sumedang wilayah Conggeang, Kompol Syafiq Ibnu Sina.
Dalam pelaksanaannya, lanjut Syafiq, pihaknya bekerjasama dengan tim vaksinator Puskesmas Conggeang. Dan berhasil memenuhi target 200 penerima vaksin.
“Mudah-mudahan dengan vaksinasi ini kondisi masyarakat dapat lebih baik. Dan bantuan sembako berupa minyak goreng dari kapolsek dapat membantu masyarakat,” ucapnya. (*)
Asep SM.