SUBANG, ETERNITYNEWS.co.id –Kapolres Subang Polda Jabar melaksanakan pengawasan dan pengamanan pada kegiatan Ibadah dalam rangka Perayaan Kenaikan Isa Almasih. Di 8 Gereja yang berada di wilayah hukum Polres Subang, Kamis (26/5/2022).
Gereja tersebut yakni GPIB Maranatha Subang yang di pimpin oleh Pdt. Ny. Sri Mulyani, Butar Butar, di ikuti Jemaat sebanyak 95 Orang. Serta Gereja GBI (Gereja Bethel Indonesia) Otista Subang yang di pimpin oleh Pendeta Wempy Gustomi Sidik, S.Th., di ikuti Jemaat sebanyak kurang lebih 500 Orang. Juga Gereja Filadelfia Subang yang di pimpin oleh Pdt. Roni Wowor, di ikuti Jemaat sebanyak 100 Orang. Lalu Gereja Pelayanan Penyembahan Karismatik (GPPK) Sidang Jemaat Kristus Subang yang di pimpin oleh Pendeta Agus Saputra, S.Th. Di ikuti Jemaat sebanyak kurang lebih 200 Orang. Dan Gereja HKBP Ressort Subang yang di pimpin oleh Pendeta Nursani BR. Hutasoit, S.Th., di ikuti Jemaat sebanyak 300 Orang. Kemudian Gereja Sang Penabur Subang. di pimpin oleh Fastor Sigit Setyantoro, di ikuti Jemaat sebanyak 100 Orang.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo S.I.K., M.Si mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Subang Polda Jabar. Telah memimpin langsung pengamanan perayaan kenaikan Isa Almasih di geeja sehingga menjadikan situasi kondisi aman dan kondusif.
Selain itu di lakukan pengamanan di Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) Jemaat Eben Haezer Pasirkareumbi Subang. Kegiatan Ibadah/Kebaktian tersebut di pimpin oleh Pendeta Denny Rorimpandey. Di ikuti Jemaat sebanyak 80 Orang, Gereja GKPB Sinar Pengharapan Karanganyar Subang. Kegiatan Ibadah/Kebaktian tersebut di pimpin oleh Pdt. Anis Patty, di ikuti Jemaat sebanyak 20 Orang.
Kegiatan divpimpin langsung oleh Kapolres Subang Polda Jabar di dampingi Perwira, dan Personel Polres Subang Polda Jabar.
“Perlu di laksanakan Pengamanan di tempat- tempat Ibadah termasuk di Gereja dengan harapan dapat menjadikan rasa aman dan nyaman dalam pelaksanaan beribadah. Dalam hal ini bertepatan dengan hari kenaikan Isa Al Masih,” Ujar Sumarni.
Di samping itu, Kapolres Subang Polda Jabar menjelaskan pengamanan ini di laksanakan. Untuk memberikan kenyamanan dan keamanan umat beragama yang menjalankan ibadahnya guna menjaga stabilitas keamanan.
”Sebelum pelaksanaan kegiatan kebaktian terlebih dahulu di lakukan sterilisasi di dalam dan sekitar semua gereja–gereja tersebut oleh petugas Pam. Dan tidak di temukan barang membahayakan sehingga selama giat berlangsung situasi aman kondusif” ujar Sumarni.
Kapores Subang Polda Jabar juga menegaskan bahwa semua kegiatan keagamaan Polri siap untuk melakukan pengamanan. Oleh karena itu masyarakat tidak perlu khawatir terjadinya ancaman teror. Anggota kami di lapangan mempunyai keahlian dan telah dilatih dalam mengatasi situasi seperti itu.
Jeje J/ Saepul H
Sumber: Bid Humas Polda Jabar.