Muara dua .oku selatan 13 nop.2024
Eternitynews.co.id
Menjelang pemilihan umum, Polres OKU Selatan melaksanakan operasi pengamanan malam di Kantor Bawaslu OKU Selatan untuk menjaga ketertiban dan keamanan. Operasi yang berlangsung pada pukul 20.00 WIB ini dipimpin oleh IPDA Nyoman Artika, S.E., didampingi AIPDA Dadang, BRIPDA M. Efran Surya Dilaga, BRIPDA Abdul Hamid Maulana, dan sejumlah personel lainnya.
Kegiatan pengamanan ini bertujuan memastikan Kantor Bawaslu, yang berperan penting dalam pengawasan pemilu, aman dari potensi gangguan yang dapat menghambat operasionalnya. Setiap petugas ditempatkan di posisi strategis untuk memantau seluruh area kantor secara optimal, sehingga seluruh kegiatan Bawaslu dapat berjalan lancar.
Kapolres OKU Selatan menyampaikan bahwa pengawasan ketat ini merupakan komitmen Polres untuk mendukung suksesnya pelaksanaan pemilu yang aman dan kondusif. Dengan kesiapan dan profesionalitas para personel, situasi di Kantor Bawaslu OKU Selatan tetap terjaga dan bebas dari potensi gangguan.
Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :
NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*
ROmy Batara 94